Pembentukan Desa Tangguh Bencana Tahun 2016


Created At : 2016-08-27 06:48:36 Oleh : BPBD Berita Kebencanaan Dibaca : 794
(27/8/2016) Dalam upaya penanggulangan bencana di Kabupaten Magelang, pada tahun 2016 ini BPBD Kabupaten Magelang melaksanakan Pembentukan Desa Tangguh Bencana (Destana) yang dibiayai melalui APBD Kabupaten Magelang Tahun 2016. Desa-desa yang menjadi sasaran Program Desa Tangguh Bencana Tahun 2016 sejumlah 5 desa meliputi Desa Ngablak Kecamatan Ngablak, Desa Girirejo Kecamatan Ngablak, Desa Banyuroto Kecamatan Sawangan, Desa Temanggung Kecamatan Kaliangkrik, dan Desa Ketundan Kecamatan Pakis. Kegiatan dilaksanakan dalam beberapa tahap (8 kali pertemuan). Kegiatan telah dilaksanakan mulai tanggal 23 Agustus 2016.

Adapun target yang ingin dicapai dari kegiatan tersebut antara lain:
1. Terbentuknya Tim Siaga Bencana Desa.
2. Tersusunnya Standar Operasoinal Prosedur Penanggulangan Bencana Desa.
3. Penentuan jalur evakuasi apabila terjadi bencana.
4. Peningkatan kapasitas tim siaga bencana khususnya dalam hal Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD).
5. Terselenggaranya Simulasi Penananganan Darurat Bencana. (Admin)
GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara