Kunjungan Delegasi Korea Untuk Belajar Kebencanaan Di Magelang


Created At : 2019-04-30 00:00:00 Oleh : MUFLICHAH ROYCHANI Berita Kebencanaan Dibaca : 516





Magelang, 27/4/19

Sebanyak  12 utusan dari Democratic People's Republic Of Korea (DPRK) berkenan  mengunjungi Kabupaten Magelang untuk  belajar terkait manajemen penanggulangan bencana , kesiapsiagaan data untuk kebencanaan (SIKK Dan SID) dan juga Sister Village yaitu sebuah program pengurangan resiko bencana erupsi Merapi.

Delegasi tersebut  diterima dan disambut  oleh Kepala Desa Sumber Maryono karena rombongan yang terdiri dari Badan Pusat Statistik Korea, UNDP Korea dan Penanggulangan Bencana itu memang langsung menuju ke desa di KRB ( Kawasan Rawan Bencana ) III Merapi.

Adapun perwakilan dari  BPBD Kabupaten  Magelang diwakili oleh Kasi Kedaruratan Didik Wahyu Nugroho, ST  dan Kasubag Permonev Muflichah Roychani, ST, MM yang dalam hal ini bertindak sebagai narasumber dengan memaprakan  sejarah kesemrawutan penanganan pengungsi Merapi pada tahun 2010 hingga program desa bersaudara dicetuskan dan di eksekusi oleh Pemerintah, selain itu untuk menyelamatkan data Pemerintah Desa , melayani pengungsi, pelayanan publik  akan  kebutuhan data lapangan  diperlukan sebuah sistem digital  yang tepat agar tidak ada permasalahan dalam pelayanan ke berbagai pihak tersebut , dalam hal ini  desa KRB III telah menerapkan sistem informasi desa ( SID ) .

Ada Hal menarik dari delegasi ini adalah adanya Badan Penanggulangan Bencana yang baru berdiri di Negara yang beribukota di Pyongyang ini karena selain mereka sangat tertarik dengan program yang telah berjalan di Kabupaten Magelang adanya Inisiatif UNDP perwakilan DPRK yang Akan membuat percontohan di 15 Desa terkait data untuk Kesiapsiagaan Bencana seperti di Desa Sumber Kecamatan Dukun walau keterbatasan ketiadaan Internet. ( admin )


GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara