Angin Kencang Mertoyudan Sebabkan 2 Rumah Alami Kerusakan


Created At : 2023-03-25 00:00:00 Oleh : Triyono Aswad Berita Kebencanaan Dibaca : 210

Magelang, 25/3/23


Hujan dengan intensitas sedang - deras yang terjadi di hampir merata Kabupaten Magelang  yang disertai dengan angin kencang pada Sabtu (25/3) sekitar pukul 14.00-15.30 WIB telah menyebabkan beberapa pohon roboh di Mertoyudan.

Adapun lokasi pertama berada di Dusun Seneng 1, Desa Banyurojo dimana pohon roboh menimpa 1 rumah milik Ibu Sumarni dengan jumlah jiwa tercatat 4 jiwa, selain itu di Dusun Banyakan, Desa Mertoyudan juga mengalami hal yang sama yaitu pohon roboh menimpa 1 rumah milik Ibu Tumini 3 jiwa.

Sedangkan di Dusun Mertan Desa Banjarnegoro tercatat 1 poho jenis Jati roboh dan menimpa kabel listrrik serta mengancam bangunan Tower.

BPBD Kabupaten Magelang bersama tim gabungan segera melaksanakan kegiatan lapangan untuk mengatasi kejadian tersebut . ( admin r34 )

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara