BPBD KABUPATEN MAGELANG KEMBALI RAIH JUARA 2 NASIONAL


Created At : 2018-02-24 00:00:00 Oleh : MUFLICHAH ROYCHANI Berita Kebencanaan Dibaca : 529


Kamis (22/2/2018), BPBD Kabupaten Magelang kembali meraih Juara 2 BPBD Wilayah 2 Tingkat Kabupaten/Kota Tingkat Nasional. Penghargaan tersebut diperoleh pada Malam Penganugerahan BPBD sebagai salah satu rangkaian acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) BNPB dengan BPBD se-Indonesia Tahun 2018 di Bali Nusa Dua Convention Center pada tanggal 21 s.d. 22 Februari 2018.

 

Penghargaan diberikan dengan beberapa kategori, yaitu:

1.    Tertib Administrasi.

2.    Tertib pelaporan.

3.    Tertib pengelolaan pergudangan.

4.    Tertib pengelolaan data bantuan.

 

Dalam sambutannya, Kepala BNPB (Willem Rampangilei) menyampaikan,  "Saya mengucapkan terima kasih atas upaya koordinasi, kolaborasi, dan kerja sama yang telah dilakukan BNPB, BPBD, dan berbagai pihak untuk kepentingan yang lebih besar. Saya berharap sinergi ini dapat terus ditingkatkan sehingga kita semua dapat memberikan kualitas pelayanan yang lebih baik terhadap masyarakat".

  

Kategori tersebut meliputi BPBD Wilayah 1 dan 2 di tingkat provinsi, kabupaten dan kota. BNPB juga menganugerahkan piagam penghargaan kepada mitra BNPB dalam penanggulangan bencana. Mitra BNPB tersebut adalah organisasi kemasyarakatan, dunia usaha, dan media massa. Penghargaan ini diberikan karena dinilai telah memberikan kontribusi besar dalam penanganan bencana.


Berikut ini BPBD terbaik penerima penghargaan:


BPBD wilayah 1 tingkat provinsi

1. Sulawesi Utara

2. Maluku

3. Papua Barat


BPBD Wilayah 1 tingkat kabupaten/kota
1. Kota Ambon
2. Kota Gorontalo
3. Kabupaten Sula

BPBD Wilayah 2 tingkat provinsi
1. Jawa Tengah
2. Bali
3. Jawa Timur

BPBD Wilayah 2 tingkat kabupaten/kota
1. Kabupaten Purworejo
2. Kabupaten Magelang
3. Kota Solo

BPBD Wilayah 3 tingkat Provinsi
1. Sumatera Selatan
2. Aceh
3. Riau

BPBD Wilayah 3 tingkat kabupaten/kota
1. Kota Medan
2. Kabupaten Lima Puluh Kota
3. Kabupaten Serang

 

Di momen yang sama, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magelang menanggapi raihan prestasi ini, “Saya bangga, dan tentunya soliditas harus selalu ditingkatkan dan dijaga, baik itu di intern BPBD Kabupaten Magelang maupun dengan SKPD terkait penanggulangan bencana. Untuk harapan ke depan, akan bekerja melayani masyarakat, karena BPBD memang SKPD yang melayani masyarakat dalam penanggulangan bencana”. (Admin)

 

 

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara