Angin Kencang Kembali Melanda Kabupaten Magelang


Created At : 2016-01-06 03:48:12 Oleh : BPBD Berita Kebencanaan Dibaca : 857

 

Rabu,6/1/16 

Terjadi hujan yang disertai dengan angin kencang  pada hari Selasa, 5 Januari 2016 sekitar pukul 16.00 Wib di beberapa wilayah Kabupaten Magelang, dari pantauan citra satelit yang bersumber dari BMKG Semarang terlihat awan CB sangat mendominan sejak siangnya.

BPBD Kabupaten Magelang hari itu terus memantau perkembangan cuaca dengan berinteraksi  kepada para relawan dengan menggunakan media radio maupun media-media sosial yang memang diperuntukkan untuk melaporkan berbagai kejadian di wilayah Kabupaten Magelang.

Kemudian dilaporkan sekitar pukul 19.00 WIB bahwa angin puting beliung melanda wilayah Kecamatan Secang dan Kecamatan Grabag, dan malam itu juga Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magelang  memimpin TRC melakukan assessment ke tempat kejadian dengan membawa bantuan logistik untuk korban serta logistik untuk melakukan kerja bakti yang direncanakan pada Rabu, 6/1/16.

Data sementara yang terhimpun adalah sbb:

1 Rumah rusak sedang a/n Ibu Umi warga Dusun Tepis, Desa Donomulyo, Kecamatan Secang.

1 Rumah tertimpa rumpun bamboo a/n Bapak fahrozi warga Dusun Ngandong, Desa Banaran, Kecamatan Grabag.

Beberapa pohon rubuh menutup akses jalan Grabag serta rusaknya kebun jagung warga Desa Ngandong, Grabag. (Admin)

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara