Akses Jalan Tertutup Material Longsor Di Dusun Banaran, Desa Losari, Kecamatan Pakis


Created At : 2018-01-11 00:00:00 Oleh : MUFLICHAH ROYCHANI Berita Kebencanaan Dibaca : 531

11/1/18 ( Magelang )

Terjadi tanah longsor pada Rabu, 10 Januari 2018 yang berlokasi di Dusun Banaran, Desa Losari, Kecamatan Pakis pada pukul 16.30 WIB.

Kejadian ini disebabkan oleh hujan dengan intensitas deras yang terjadi di Kecamatan Pakis. Akibat dari hujan dengan intensitas deras yang mengguyur kecamatan pakis tebing setinggi 6 m di Dusun Banaran, Desa Losari, Kecamatan Pakis mengalami longsor pada pukul 16.30 WIB. Material longsoran tanah dan pohon bambu yang ikut terseret longsor menutup akses jalan Dusun Banaran – Dusun Petung ataupun sebaliknya.

     

Gambar 1.  Tanah Longsor Yang Menutup Jalan Dusun Banaran                                            Gambar 2.  Tanah Longsor Yang Menutup Jalan Dusun Banaran

BPBD Kab. Magelang langsung melakukan assessment k lokasi kejadian untuk menggambil keputusan untuk penanganan cepat.  Pada pukul 19.05 WIB dilakukan pemotongan pepohonan yang roboh terseret longsor dan pembersihan material longsor dibantu warga setempat dan alat berat milik Bp.Danang.

       

Gambar 3.  Pemotongan Pohon Yang Ikut Roboh                                                                 Gambar 4.  Pemotongan Pohon Yang Ikut Roboh 


Gambar 5.  Pembersihan Material Longsor Dengan Alat Berat 

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara